Harga BBM per-1 Januari…… Harga BBM Turun…. dan Dievaluasi Tiap Bulan

IMG-20141124-00904Selamat Pagi Bro n Sis….. Pemerintah sudah mengumumkan kemarin bahwa dengan pergantian tahun baru tengah malam tadi harga BBM pun turun..

Harga BBM per 1 Januari 2015 sekarang untuk minyak tanah jadi Rp2.500 per liter, harga solar menjadi Rp7.250 per liter dari sebelumnya Rp7.500 per liter, serta harga ron 88 alias premium turun menjadi Rp7.600 dari sebelumnya Rp8.500 per liter.

Namun harga ini akan akan selalu dievaluasi setiap bulannya jadi ada kemungkinan setiap bulan harga BBM akan selalu berubah tergantung perkembangan harga minyak dunia plus nilai tukar Rupiah terhadap dolar AS dua bulan sebelumnya. Dan perlu diingat oleh bro n sis semua Pemerintah kini memberlakukan tiga jenis ketetapan untuk BBM yaitu: BBM dengan jenis tertentu yang disubsidi, BBM khusus penugasan, dan BBM umum.

BBM yang masih mendapat subsidi adalah Solar dengan subsidi tetap per liter. Solar disubsidi sebesar Rp1.000 per liter, namun harganya mengikuti harga pasar. Untuk premium, kini masuk kategori BBM khusus penugasan dan BBM umum. Premium yang didistribusikan ke wilayah-wilayah tertentu, khususnya di luar Jawa, Madura, dan Bali, merupakan BBM khusus penugasan. Harganya akan mendapat insentif pemerintah sebesar 2 persen per liternya terhadap harga pasar untuk meringankan beban Pertamina dalam biaya distribusi. Sedangkan untuk yang dijual di pulau Jawa masuk kategori umum yang sudah tidak disubsidi lagi alias akan mengikuti harga pasar.

Berita gembira juga untuk warga Jabodetabek….. nah di sini khusus warga jabodetabek saja…. tanggal 2 atau 3 Januari harga pertamax akan turun menjadi Rp8.700-Rp8.750 per liter tapi sekali lagi ini untuk warga Jabodetabek saja..

Keep Safety Riding n Zero Accident

6 thoughts on “Harga BBM per-1 Januari…… Harga BBM Turun…. dan Dievaluasi Tiap Bulan

  1. Ping balik: Spanduk ini Sudah Tidak Berlaku Lagi…. | Jalan Berkarisma

Mangga..... Komentarnya...