Motor Karya TVS dan BMW di Test di Jerman dan akan segera Mengaspal

BMW-Motorrad-Concept-Roadster-Boxer-EngineBro n Sis… Sebuah kabar datang dari negeri India via MotorBeam dikabarkan kalau motor hasil kerjasama TVS dan BMW segera rampung dan dibawa ke Jerman untuk di test di Eropa sana.

Motor yang diberi kode K03 ini beraliran street fighter dan katanya berkubikasi 300 cc nantinya akan bersaing di segment yang sudah terlebih dahulu diisi oleh KTM Duke dan Hyosung GD250N.

Dalam pengembangan motor ini BMW menginvestasikan 100 % kekuatan engineeringnya sedangkan dari sisi TVS akan mendorong agar motor yang diproduksinya nanti memiliki harga yang bersaing.

Dari info yang masuk juga katanya motor ini type mesinnya akan menggunakan single silinder namun mengenai power dan lainnya sampai sekarang masih belum dikabarkan namun sebanyak 12 unit motor sudah diberangkat ke Jerman dari India untuk di test lebih lanjut sepanjang tahun ini…

Kita tunggu bersama saja bro n sis…. katanya motornya akan segera mengaspal akhir tahun ini atau awal tahun 2016 nanti.

Keep Safety Riding n Zero Accident

4 thoughts on “Motor Karya TVS dan BMW di Test di Jerman dan akan segera Mengaspal

Mangga..... Komentarnya...